GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP PENGGUNAAN SUPLEMEN KESEHATAN PADA PENYINTAS COVID-19 DI KELURAHAN AMANSARI

  • Herdiansyah Saputra Silalahi Akademi Keperawatan Keris Husada
  • Sumrahadi Sumrahadi Akademi Keperawatan Keris Husada
Keywords: pengetahuan, sikap, suplemen kesehatan

Abstract

Latar Belakang : Pengetahuan merupakan segala sesuatu yang di ketahui berdasarkan pengalaman manusia itu sendiri dan pengetahuan bertambah melalui proses yang di alaminya (Mubarak, 2011). Sikap pada umumnya sering diartikan sebagai suatu tindakan yang dilakukan individu untuk memberikan tanggapan pada suatu hal. Tujuan : Diketahui pengetahuan dan sikap pengunaan suplemen kesehatan pada penyitas Covid-19. Metode : penelitian ini menggunakan metode deskriptif melalui pendekatan survey, dengan jumlah responden sebanyak 50 orang yaitu berusia 17-55 tahun. Pengumpulan data dilakukan dengan metode purposive sampling dan Alat ukur penelitian ini menggunakan kuisioner sebanyak 13 pertanyaan untuk pengetahuan dengan skala Guttmen dan 9 pertanyaan untuk sikap dengan skala Likert. Hasil : Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan karakteristik jenis kelamin terbanyak adalah perempuan sebanyak 27 orang (54%), dan terendah adalah laki-laki sebanyak 23 orang (46%). usia Remaja Akhir 24 orang (48%), Dewasa Awal 14 orang (28%), Dewasa Akhir 7 orang (14%) dan Lansia Awal 5 orang (10%). Tingkat pendidikan diketahui bahwa pada tingkat < PT (SD, SMP, SMA) 34 orang (68%) dan tingkat ≥ PT (Perguruan Tinggi) sebanyak 16 orang (32%), berdasarkan tingkat pengetahuan dari 50 responden kategori baik sebanyak 25 orang (50%), kategori cukup sebanyak 17 orang (34%), dan kategori kurang sebanyak 8 orang (16%) sedangkan sikap dikategorikan menjadi positif sebanyak 45 orang (90%) dan negatif sebanyak 5 orang (10%). Kesimpulan : Mayoritas responden berjenis kelamin perempuan 27 orang (54%), berusia Remaja Akhir 17-25 tahun yaitu 24 orang (48%) dan berpendidikan < PT (SD,SMP,SMA) 34 orang (68%). Karakteristik pengetahuan pada masyarakat paling banyak yaitu tingkat pengetahuan baik sebanyak 25 orang (50%) dan Karakteristik sikap paling banyak pada tingkatan sikap yang positif sebanyak 45 orang (90%).

References

Arikunto. 2010. Prosedur penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Chaliks R. dkk. 2021. Tingkat Pengetahuan Masyarakat Gontang Raya Rw 001 Kota Makassar Terhadap Penggunaan Suplemen Kesehatan Untuk Meningkatkan Imunitas Selama Masa Pandemi Covid-19. Volume 17 No. 2 Oktober 2021: 168-173.
Isnaeni, ed . 2020. Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia. Vitamin C -Buku Saku Suplemen Kesehatan Untuk Memelihara Daya Tahan Tubuh Dalam Menghadapi Covid-19. Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia.
Kementrian Kesehatan RI. (2020). Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease (covid – 19). Jakarta Selatan: kementrian Kesehatan RI.
Mawardi M. 2019;9(3):292-304. Rambu-rambu Penyusunan Skala Sikap Model Likert untuk Mengukur Sikap Siswa. Sch J Pendidik dan Kebud. doi:10.24246/j.js.2019.v9.i3.p292-304.
Mukti AW. 2020. Hubungan Pengetahuan terhadap Perilaku Penggunaan Suplemen Kesehatan Warga Kebonsari Surabayadi Masa Pandemi Covid-19. Volume1 No. 1 September 2020: hal 20-25.
Mukti AW. 2020. Hubungan Pengetahuan terhadap Perilaku Penggunaan Suplemen Kesehatan Warga Kebonsari Surabaya di Masa Pandemi Covid-19. Volume 1 No. 1 September 2020: hal 20-25.
Notoatmodjo S. 2010. Metodologi Penelitian Kesehatan. Rineka Cipta.
Nurmala, Ira, dkk. 2018. Promosi Kesehatan. Airlangga University Press.
Putri Alisya. 2021. Gambaran Pengetahuan dan Sikap Penggunaan Suplemen Kesehatan Warga Kelurahan Babakan Tangerang Selatan Di Era Pandemi Covid-19. Jakarta: Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta II.
Rusida ER. dkk. 2021. Hubungan Pengetahuan Terhadap Perilku Penggunaan Suplemen Dan Obat Herbal Dalam Mencegah Penularan Covid-19 Di Banjarbaru Sselatan. Volume 6 No. 1 Oktober 2021: hal 292-300.
Santika AP & Ambar YN. 2021. Hubungan Pengetahuan Terhadap Sikap dan Perilaku Dalam Penggunaan Suplemen Sebagai Upaya Pencegahan Covid-19 Pada Masyarakat Di Kelurahan Sidorejo Kabupaten Sukoharjo Tahun 2021. Volume 17 No. 3: hal 282-289.
Sarkawi, D. (2012). Pengaruh Jenis Kelamin Dan Pengetahuan Lingkungan Terhadap Penilaian Budaya Lingkungan (Studi Ex Post Facto Di Akademi Manajemen Informatika Dan Komputer Bina Sarana Informatika Jakarta). Cakrawala-Jurnal Humaniora, 12(2), 123-131..
World Health Organization. 2020. Covid-19 Situation Report. World Heal Organ.
Yuliawati Kurnia & Sitti ND. 2020. Bagaimana Pengetahuan, Sikap dan Perilaku Masyarakat Tentang Konsumsi Multivitamin/Suplemen Selama Pandemi Covid-19?. Volume 7 No. 3: hal 123-134.
Antari N.P.U., dkk, 2021, Korelasi antara Pemahaman Covid-19 dan Penggunaan Suplemen, Mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Mahasaraswati Denpasar, Jurnal Ilmiah Medicamento, 7(1), 1-7.
Zuchdi D. 1995. Pembentukan Sikap. J Cakrawala Pendidik. doi:10.21831/cp.v3i3.9191.
Published
2022-08-22